MotoGP 2023, Pilih Motor Gacor! Alex Marquez Tetap Didukung Marc Marquez Walau ke Gresini!

Maniakmotor – Dari seri MotoGP Assen (26/06/2022) kita mengetahui bahwa Ducati Gresini akan kedatangan rider baru asal Spanyol yaitu Alex Marquez, Alex telah menandatangani kontrak untuk tahun 2023 dan akan menjadi teammate Fabio di gianantonio.

Akhirnya Alex dapat mencopot cap “adik dari Marc Marquez” tersebut dengan pindah ke tim pabrikan yang berbeda, cap tersebut tentunya berat di tanggung, mengingat kakanya merupakan pembalap dominan dan tak terkalahkan dari tahun 2012-2019 (kecuali 2015).

Alex sendiri membicarakan perubahan pabrikan ini, menjelaskan alasan-alasan dari perpindahan tim dari LCR Honda, yang dimana LCR akan mendatangkan Alex Rins ke paddocknya untuk 2023. Dan tidak lupa Alex juga mengkonfirmasi sudah berbicara dengan kakanya, Marc Marquez sebelum melakukan perpindahan ini.

“Saya mengatakan kepadanya bahwa saya ingin mengganti motor dan pabrikan, dan dia mendukung saya seppenuhnya,dia mengatakan jika saya ingin pindah pabrikan dia tetap akan mensupport saya, dan itu yang dia lakukan,” kata Alex Marquez kepada GPOne.

“Saya tahu motor Ducati ini bagus (lebih gacor) karena  cocok bagi berbagai gaya balap pembalap, seperti yang kita semua lihat tahun ini dengan pembalap rookie yang melesat kencang, jadi saya anggap ini akan jadi kesempatan yang bagus bagi saya,” sambung Alex Marquez optimis dapat beradaptasi dengan Ducati.

Selain itu Alex Marquez juga mengatakan bahwa alasan utamanya pindah dari LCR Honda adalah kecepatan tim dan pabrikan dalam mengimplementasikan masukan pembalap dibandingkan pabrikan eropa seperti Ducati yang lebih komunikatif, dan lebih mendengar pembalap dalam masukan dan perubahan kepada motor.

“Jika anda lihat pabrikan Eropa seperti Aprilia dan Ducati, mereka berkembang dengan cepat sekarang. Itu karena cara mereka membangun motor, mereka sangat komunikatif dengan pembalap dan yang terutama kecepatan mengimplementasikan perubahan baru pada motornya. Balapan MotoGP ini adalah balapan yang sangat detail, jadi sedikit perubahanpun akan pengaruh, dan perubahan dari setiap seri balapan juga penting,” ujar Alex Marquez menjelaskan kepada wartawan.

Ini dapat berarti bahwa Alex merasa inputnya  tidak terlalu di dengar selama masanya di pabrikan Honda,  Apakah ini juga menjadi salah satu alasan kurang berkembangnya Alex Marquez di LCR Honda? Kalau itu penulis tidak tahu karena tidak bicara langsung dengan Alexnya hehe.

Tetapi yang jelas Alex melaporkan juga lebih tenang karena sudah dapat kontrak baru di tim Gresini, dan mungkin ketenangan ini akan menjadi percikan perubahan bagi paruh musim yang akan datang bagi Alex Marquez, mari kita lihat bagaimana hasilnya nanti.

BONE
BACA JUGA

RCB Kembali Dominasi SCP Putaran ke-2, Banjir Vleg SP522!

BAGIKAN