Tips Motor: Bohlam Lampu Sering Putus, Nih Caranya Awet, Tanpa Ongkos Dan Bongkar

ManiakMotor – Pengalaman  sendiri bro, bohlam lampu sering putus. Maklum, zaman sekarang lampu motor menyala siang-malam. Tentu saat motor dinyalakan atau digunakan. Itu mengikuti peraturan lalu lintas. Beberapa motor sudah tak memiliki sakelar on-off, tapi sudah mengikuti kunci kontak. Yang ada sekalar lampu dekat dan jauh.

O iya, motor yang digunakan sehari-hari teman kita yang ganteng kumisnya ini, adalah  Honda Beat PGM-FI tahun 2013 yang sudah berkali-kali ganti bohlam. “Ini sih karena penggunaan yang sering. Juga speksifikasi watt lampu tidak sesuai,” jelas Suparman, mekanik AHAS di kawasan Jl. Raya Cinere, Depok, Jabar.

Ya iyalah, jelas sering dipakai, Pak! Kalau motor disimpan saja, pasti awet bohlamnya. Ah si bapak, ada-ada saja jawabannya.

Menurut Pak Suparman, untuk kelisitrikan sistem DC (Direct Current) seperti pada Beat Fi, setrumnya sangat stabil. Kekuatan voltase dan wattnya terus menerus sesuai speksifikasinya. Jadi bohlam dipaksa melek terus karena tak pernah redup selagi pengisian dari regulator berjalan normal dan akinya sehat. Itu bedanya dengan sistem AC (alternating current) yang bohlamnya bisa istirahat saat putaran mesin rendah.

Sebenarnya, menurut Suparman untuk bohlam-bohlam orisinal dirancang tahan lama. Nah saat menggantinya kadang dapat bohlam yang abal-abal gitu. Apalagi tidak sesuai dengan standarnya. “Memang sih terang. Tapi kan komponen yang lain nggak tahan. Misal standar Beat adalah 35 watt, ya belilah angka tersebut. Lebih dari itu, lampunya panas, reflector meleleh,” tambah Suparman.

Suparman juga berpesan dan memberi kiat yang sangat berguna pada sistem lampu yang menyala terus. Katanya, harus bijak memperlakukan lampu. Maksud dia lampu boleh diistirahatkan dalam keadaan menyala. Lho, caranya gimana?

“Kadang pengendara lupa, bahwa pada satu bohlan atau satu reflector ada dua rambut bohlamnya. Yakni, lampu dekat dan jauh. Nah, bila siang pakailah yang jauh Karena tidak menganggu pengendara dari depan. Malamnya sekelarnya dipindahkan lampu dekat. Jadi salah satunya tidak akan cepat jenuh,” saran Suparman.

Benar kan cara itu ndak pakai ongkos dan bongkar. Dan pasti sampeyan baru sadar, tuh motor kamu belum dipindahkan dari lampu dekat terus. MM

BACA JUGA

Tips Motor: Cara Darurat Hidupkan Mesin, Saat Kunci Kontak Hilang/Lupa

Tips Motor; Bikin CDI Jadi Jos, Tak Lebih RP 12.000

Spek Balap Matik 130 cc, Cocok Untuk Korek Harian, Modal Rp 1.5 Juta

Tips Motor; Per Klep Korek Harian Modal Rp 15.000

Stiker Water Print: Media Memasangnya Pakai Air, Tampilan Keren