
Maniakmotor – Pembalap Yamaha Racing Indonesia (YRI), Wahyu Nugroho turut mengikuti gelaran bLU cRU Idemitsu Yamaha Sunday Race (YSR) seri ke-3 pada 17-18 September 2022 akhir pekan ini.
Usai meraih podium ke-2 di Prancis, Wahyu Nugroho tentunya hadir dengan banyak pengalaman dan pelajaran dari balapan yang terselenggara di benua Eropa itu.
Hal itu disampaikan Wahyu Nugroho kepada tim maniakmotor.com di Sentul International Circuit 16 September 2022 ini.
“Sangat banyak yang bisa dipelajari dari mengikuti balapan di Eropa mas. Tapi yang paling bisa dipetik adalah penghormatan kepada waktu dan kedisiplinan,” ujar Wahyu Nugroho.
Ternyata banyak perbedaan dunia balap di Eropa bila dibandingkan dengan Indonesia berdasarkan pengakuan Wahyu Nugroho.
Menurutnya, balapan di Eropa lebih tepat waktu dan serba tidak bisa terlambat dalam berbagai hal.
“Bayangkan aja mas, saya telat 1 menit aja bisa dikenakan denda 200 euro. Jadi sangat berbeda dengan di sini yang enggak ada sanksi apa-apa,” ujarnya.
“Sementara itu kalau emang belum waktunya, ya kita enggak bisa memaksakan mas. Contohnya kantin bersama, itu buka jam 12. Kalau kita datang jam 11.59 aja enggak akan dilayani, dan banyak lagi sih mas,” sambung Wahyu.
Dari mental disiplin dan hormat pada waktu itu, Wahyu Nugroho percaya balapan di Indonesia bisa berubah dari dirinya sendiri.
Walau memang seperti hal kecil, namun menurut Wahyu Nugroho, hal-hal seperti itu adalah kunci besar untuk bisa membawa podium.
“Saya yakin dengan berpegang teguh pada pendirian ini, karir saya di balap motor juga bisa terus meningkat mas,” pungkasnya.
Raider
BACA JUGA
Incar Juara Umum, Gupita Kresna akan All In dari Putaran Pertama! Motor Mampu?
Aldy Satya Tak Ikuti YSR Seri 3, Isunya Bersiap Balap Kelas Dunia! Galang dan YRI Buka Suara