
Maniakmotor – Ban termasuk salah satu komponen vital, baik di motor maupun mobil. Apalagi, sekarang ini banyak merek dan beragam model beredar dipasaran. Nah, sampai salah pilih, entah itu ukuran atau kembangan ban (pattern), bukan hanya kenyamanan tidak didapat. Lebih bahaya lagi, keselamatan pun terancam.
Selain dua faktor itu, efek lain didapat akibat salah pilih ban, konsumsi bahan bakar boros, kondisi mesin, dan banyak komponen lain ikut terganggu. Akibatnya, pengeluaran pun jadi membengkak.
“FDR telah menyiapkan dan sebagai pelopor ban kompon intermediate, multistep pattern hingga ban pertama mengemas kembangan batik, seluruh produk FDR disiapkan agar daya cengkeram tetap baik ketika melaju dengan kecepatan tinggi, di lintasan basah maupun kering. Tersedia mulai Pattern retro klasik, sporty hingga pattern lebih tegas dan tajam diciptakan tanpa khawatir kehilangan grip, hemat bahan bakar, dan ramah lingkungan,” bilang Totok, Marketing FDR kepada Maniakmotor disela – sela aktivitas balap.
Berikut beberapa tips memilih ban :
1.Pilih motif (profil atau pattern)
Motif ukiran atau pattern berkaitan dengan kinerja ban saat melintasi berbagai karakter jalanan, baik basah maupun kering. Pabrikan ban umumnya mengeluarkan kembangan produknya searah yaitu miring atau menyamping dengan sudut 45 derajat dari depan ke belakang. Untuk berkendara harian disarankan menggunakan profil kembangan ban searah. Fungsinya, menyibak air ke samping agar ban lebih maksimal mencengkram permukaan jalan.
- Memilih telapak ban
Disarankan pergunakan yang permukaan telapaknya berukuran sedang atau menengah. Jenis ini lebih hemat bahan bakar dan lebih stabil mendukung akselerasi. Jenis ini disarankan pabrikan cocok untuk berkendara harian.
- Pilih jenisnya
Pabrikan ban tentunya menyiapkan jenis ban basah dan kering sesuai komposi kompon dan patternnya. Untuk penegendara di Indonesia dengan iklim tropis dengan Karakter iklim perbandingan musim hujan dan kering yang seimbang,disarankan memilih karakter ban basah. Jenis ban ini mumpuni menghadapi lintasan ketika basah dan kering. Saat lintasan basah,mampu menyibak air memaksimalkan cengkeraman ban dan ketika lintasan kering masih maksimal tingkat grip nya. MM