Hasil Q2 MotoGP Malaysia, Bagnaia Ndlosor Lagi! Quartararo Juga Blunder, Sama-Sama Tegang?

Maniakmotor – Selamat datang dulu untuk Francesco Bagnaia dan Marc Marquez yang lolos dari sesi kualifikasi pertama (Q1) ke Q2 pada 22 Oktober 2022 hari ini di Sirkuit Sepang, Malaysia.

Usai betarung sengit di Q1, kedua joki andalan masing-masing pabrikannya itu bisa bergabung untuk memperebutkan grid terdepan demi race MotoGP di Malaysia esok.

Awal sesi dibuka dengan biasa, semua mencoba settingan kualifikasi yang pastinya lebih ekstrem dari biasanya.

Tapi seperti biasa, penentuan pastinya dimulai usai joki-joki kondang tersebut mengganti ban segar di akhir sesi Q2.

Marc Marquez lagi-lagi menggunakan strateginya yang biasa ia pakai di sesi latihan bebas. Doski kembali ngekor Francesco Bagnaia dan mengikuti joki asal Italia itu ketika selesai mengganti ban baru di akhir sesi.

Tak hanya Francesco Bagnaia dan Marc Marquez, yang lain juga saling tunggu-tungguan untuk mencari tumpangan angin.

Weeits, 2 menit menjelang akhir sesi Bagnaia lagi-lagi terjatuh ketika diikuti Marc Marquez.

Sangat mirip seperti ketika crash di free practice 3 (FP3) Bagnaia terjatuh di waktu-waktu yang sangat krusial untuk mencetak waktu terbaik.

Di saat yang sama, Fabio Quartararo juga melakukan kesalahan ketika di momen-momen hot laps nya.

Sama-sama tegang? Itu yang jadi pertanyaan.

Yang pasti, Jorge Martin mencetak rekor tercepat di Sepang dengan catatan waktu 1 menit 57.770 detik.

Berikut hasil Q2 MotoGP Malaysia, Sepang 2022:

2022 MALAYSIAN MOTOGP, SEPANG – FULL QUALIFYING RESULTS
POSRIDERNATTEAM
1Jorge MartinSPAPramac Ducati (GP22)
2Enea BastianiniITAGresini Ducati (GP21)
3Marc MarquezSPARepsol Honda (RC213V)
4Marco BezzecchiITAMooney VR46 Ducati (GP21)*
5Alex RinsSPASuzuki Ecstar (GSX-RR)
6Luca MariniITAMooney VR46 Ducati (GP22)
7Franco MorbidelliITAMonster Yamaha (YZR-M1)
8Maverick ViñalesSPAAprilia Factory (RS-GP)
9Francesco BagnaiaITADucati Lenovo (GP22)
10Aleix EspargaroSPAAprilia Factory (RS-GP)
11Joan MirSPASuzuki Ecstar (GSX-RR)
12Fabio QuartararoFRAMonster Yamaha (YZR-M1)
13Brad BinderRSARed Bull KTM (RC16)
14Jack MillerAUSDucati Lenovo (GP22)
15Cal CrutchlowGBRWithU RNF Yamaha (YZR-M1)
16Fabio Di GiannantonioITAGresini Ducati (GP21)*
17Pol EspargaroSPARepsol Honda (RC213V)
18Johann ZarcoFRAPramac Ducati (GP22)
19Miguel OliveiraPORRed Bull KTM (RC16)
20Remy GardnerAUSKTM Tech3 (RC16)*
21Alex MarquezSPALCR Honda (RC213V)
22Raul FernandezSPAKTM Tech3 (RC16)*
23Tetsuta NagashimaJPNLCR Honda (RC213V)
24Darryn BinderRSAWithU RNF Yamaha (YZR-M1)*

 

Raider
BACA JUGA
BAGIKAN