Melempem di Tes WSBK Philip Island Hari ke-1, Danilo Petrucci Ungkap Perbedaan Ducati dengan Versi MotoAmerica

Maniakmotor – Mantan joki Ducati di MotoGP, Danilo Petrucci cuma bisa ke-12 di hari pertama tes resmi WSBK Philip Island hari ke-1. Pasalnya, menurut doski ada perbedaan kontras yang teras di atas Ducati Panigale V4 versi WSBK dengan MotoAmerica.

Ya, kalau bro inget, Danilo Petrucci memang sangat gacor di atas Ducati Panigale V4 versi MotoAmerica. Bahkan, doski juara umum di tahu 2022 mengalahkan akamsi (anak kampung situ) Jake Gagne yang juara umum berturut-turut 10 kali sebelumnya.

Tentu posisi ke-12 tidak begitu buruk mengingat masih ada joki Ducati lain yang terjebak di belakangnya. Bahkan untuk doski, potensi motornya masih belum terulik sepenuhnya.

“Potensi motor ini sangat tinggi, tetapi kami harus memahami cara menyesuaikan geometrinya untuk menempatkannya pada posisi di mana saya merasa nyaman. Dibandingkan dengan motor yang saya miliki di Amerika Serikat di MotoAmerica, ergonominya juga sangat berbeda. Motor ini memiliki posisi yang berbeda, tetapi hingga Assen kami belum memiliki solusi baru untuk itu,” kata Danilo Petrucci.

Danilo Petrucci dengan tim barunya di WSBK

“Saya menetapkan waktu saya di lap kesepuluh dengan ban aus dan bisa berada di posisi kesembilan, saya meningkat dua persepuluh dan tertinggal di belakang Toprak. Jadi mengikutinya bukan solusi yang tepat. Hal ini dapat menyebabkan saya masalah selama kualifikasi karena kami belum berada sama dengan kecepatannya,” tutur Petrucci.

Alhasil, Danilo Petrucci finis 1,2 detik di belakang Toprak Razgatlioglu yang menjadi joki tercepat pada uji coba hari pertama ini. Itu pun rupanya dengna Petrucci menggunakan ban baru pada Ducati Panigale V4 nya.

“Menurut saya, kami melenceng, tapi kami tidak tahu untuk jarak berapa. Jadi kami harus mengaturnya, tetapi menurut saya potensinya tinggi, karena jika tidak, saya tidak akan dapat mengambil tikungan tertentu lebih cepat dari Ducati lainnya, dan yang lainnya jauh lebih lambat,” pungkas Petrucci yang juga mantan joki Dakar itu.

MM

BACA JUGA

2 Tahun Jadi Penggembira MotoGP, Tanggapan Lin Jarvis pada Franco Morbidelli Buat Kaget