
Maniakmotor – Dibelakang punggung Toprak Razgatlioglu ada guru dan manajer karirnya, Kenan Sofuoglu. Kenan adalah juara dunia lima kali world supersport yang sudah pensiun, dan membimbing Toprak dengan sangat serius. Sehingga masalah kontrak, pastinya juga didalam campur tangan Kenan, terutama untuk 2023 nanti.
Pada akhir tahun 2022 ini, hampir 95 persen kontrak pembalap MotoGP akan berhenti. Dan disitulah kesempatan Toprak untuk bisa menunjukkan batang hidungnya sebagai juara dunia WSBK, untuk bisa ikut serta di MotoGP, kejuaraan balap motor prototipee dunia paling bergengsi itu.
Salah satu tim yang paling menginginkan Toprak adalah Yamaha MotoGP, “kami sudah berbicara dengan mereka (Yamaha MotoGP), dan mereka sangat tertarik untuk menerima Toprak disisinya. Namun itu hanya dapat terwujud kalau Toprak tetap sama seperti tahun lalu,” sebut Kenan Sofuoglu.
Namun pastinya tidak akan semudah itu, terutama mengingat kontrak Morbidelli yang masih sampai 2023 akhir. Sementara Quartararo sampai 2022, namun dengan juara dunia yang didapat pada 2021 kemarin, rasanya mustahil Yamaha akan melepasnya begitu saja.
Sehingga kenyataannya pada saat ini, Toprak masih terhalang dinding tebal untuk masuk ke Yamaha. “Dengan begini kami tidak yakin akan benar – benar bisa masuk atau tidak,” lanjut Sofuoglu.

Tapi sebenarnya, Yamaha lewat Razali sang pemilik tim RNF juga sudah menawar Toprak untuk duduk di sadelnya pada 2023. “Tapi kami menolaknya karena kami tidak ingin membuat kesalahan dan menghancurkan performa baiknya. Hanya tim pabrikan yang ada dipertimbangan kami,” tutup Sofuoglu yang akan terus mencari kursi kosong buat Toprak.
Meskipun begitu, ini tidak akan mempengaruhi rencana uji coba di tahun 2022 ini. Dimana Toprak akan menguji Yamaha M1 untuk pertama kalinya di tahun 2022, entah di Malaysia pada 5-6 Februari atau Mandalika, Indonesia pada 11-13 februari mendatang. Pastinya, apakah ia layak atau tidak akan terlihat disitu juga.
MM
BACA JUGA
MotoGP: Pol Espargaro Sadar Jadi Generasi Tua, Antisipasi Generasi Muda Yang Nekat!