Pasca MotoGP Qatar: Brad Binder Tidak Mau Lupa Daratan, Ini Yang Mau Dilakukan!

Maniakmotor – Tidak hanya bisa berkembang di musim yang baru ini. Brad Binder bisa dapatkan pembuka musim MotoGP terbaik sepanjang karirnya dengan posisi ke-2 di Grand Prix Qatar, 4-6 Maret 2022 lalu.

Bukan hanya capaian terbaik untuk sang joki asal Afrika Selatan itu. Ini juga menjadi catatan terbaik untuk pabrikan asal Austra, KTM yang baru saja debut sejak tahun 2017 lalu.

Meskipun begitu performa baik ini, tidak mau membuat Binder untuk jadi sombong. Bahkan Binder sendiri mengaku masih ada beberapa hal yang yang perlu dikembangkan untuk seri – seri berikutnya.

“Beberapa hal masih benar – benar berbeda dari motor kami biasanya. Agak kurang nyaman saat dibawa, tapi saya sendiri masih belum bisa memastikan apa itu,” terang Brad Binder dengan bingung.

Oleh karena itu, Brad Binder tidak mau lupa daratan dan cepat sombong serta percaya diri. “Kami masih harus meletakkan kaki ke daratan, karena saya pikir, kami masih jauh dari performa terbaik kami,” terang Brad yang anti sombong.

Jangan sampai lupa, posisi ke-2 yang didapatkan Brad juga ‘rejeki nomplok’ dari kesalahan Pol Espargaro di putaran terakhir. Brad Binder sendiri sempat kesusahan untuk mengejar joki Honda itu di posisi ke-2, hingga tersalip Enea Bastianini.

Menurut Binder, performa di seri Qatar kemarin adalah satu hal yang masih bisa ditingkatkan. “Ini baru satu seri, dan jelas sekali kami masih memiliki settingan yang kurang maksimal bila dibandingkan juara seri pertama kemarin. Kami perlu memikirkan bagaimana bisa membawa kenyamanan di seri pertama ini, tapi bisa meningkatkan kecepatan,” jelas Brad yang tidak mau cepat puas.

Oh iya, tentunya saat ini sudah ada yang dapat disyukuri Brad Binder. “Dibandingkan settingan dasar kami, motor ini benar – benar memiliki DNA berbeda. Untuk saya sendiri, ini mampu membuat saya bisa membawa motor hingga limit,” jelas Brad Binder tetap bersyukur.

Apa yang pasti motor ini ada di level juara, “dan ini membuat saya sangat senang. Saya sangat bersyukur hasil persiapan kami membuahkan hasil yang sangat baik,” tutup Brad Binder dengan lebih optimis.

Raider

BACA JUGA

Toprak Sebut Elektronik R1 Berkembang Besar, Yamaha Lebih Fokus ke WSBK?

Ringannya Velg VND Six Star Sampai Bawa M. Gilang Jawara MotoPrix Surabaya!

MotoGP: Kebiasaan Moto3, Remy Gardner Kesal Terhalang Darryn Binder!

Akan Parade Dari Istana Merdeka di Jakarta, Ini Daftar Joki MotoGP Yang Hadir!