Valentino Rossi Pesan Teater Besar dan Terkenal Berumur 350 Tahun Untuk Launching! Tentang Apa?

Rossi dengan Latar Belakang Teater Rossini

Maniakmotor – Teater Rossini di Pesaro adalah salah satu teater paling besar dan terkenal di Italia. Teater ini dibangun pada tahun 1637 dan diresmikan pada 10 Juni 1818. Sebelumnya teater ini bernama Teater Nuoro, namun karena seorang komposer bernama Giochino Rossini yang sangat brlian, namanya berubah pada 1818.

Teater Rossini saat Pertunjukkan

Tentunya Valentino Rossi yang juga merupakan seorang legenda juga kepingin membuat sejarah di tempat itu. Tapi tentu bukan untuk memainkan alat musik atau menari, melainkan untuk acara khusus mengenai karirnya. Dan karena tempat yang begitu spektakuler ini, berita juga langsung menyebar dengan cepat ke seluruh Italia.

Rossi memilih teater tersebut, dan untungnya dewan kota untuk budaya mengizinkan dirinya memakai teater peninggalan sejarah Italia itu. Dimana disana dia akan memaparkan rencananya untuk tahun 2022.

Tentunya ini jadi hal yang baik walaupun dirinya sudah pensiun, dimana karir sang The Doctor tetap berlanjut di roda empat. Dimana doski akan ikuti GT World Challange dengan Audi R8 1 tim bersama Sean Gelael yang dikeola WRT.

Hal yang sama berlaku untuk peninggalannnya di MotoGP juga untuk tim VR46. Dimana timnya itu akan hadir dengan Ducati yang dibawa Marini dan Bezzechi sebagai pembalap. Jangan lupa dengan Vietti dan Antoneeli yang akan hadir di kelas Moto2.

Oh iya, mengumumkan sponsor pastinya juga penting. Terutama dengan adanya Mooney, perusahaan E-Money asal Italia yang sangat besar menempel di timnya itu.

Teater Rossini juga tampaknya bersedia dengan baik, dan hanya perlu bersama beberapa minggu lagi. Mantap! MM

BACA JUGA

F1 2021 ‘Rusuh’ di Akhir Seri, Ezpeletta Sebut Mirip MotoGP 2015!

MotoGP: Masih Kikuk Pakai Yamaha M1, Ini Yang Mau Ditiru Dovisiozo Dari Lorenzo!